Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Pada hari Minggu tanggal 18 Februari 2018 telah berlangsung acara Puncak Gemar di sekitar Car Free Day bundaran HI JakartaPusat yang di inisiasi oleh FSLDK Se-Jadebek.
GEMAR adalah gerakan menutup aurat untuk memperingati Hari Menutup Aurat Internasional yang jatuh pada 14 Februari. Acara gemar ini merupakan rangkaian acara dari Roadshow Gemar yang telah diadakan di beberapa universitas termasuk UI mulai dari pengumpulan donasi hijab sejak tanggal 10 Februari dan acara Hijab In love pada 14 Februari.
Pada acara Hijab in Love yang berlangsung di asrama UI, terdapat stand yang dibuka oleh teman-teman Kemuslimahan se-UI yang akan berbagi hijab untuk teman-teman di asrama. Selain itu, terdapat obrolan asyik terkait hijab dan juga Hijab Challenge!
Dan pada puncak acara gemar terdapat beberapa Rangkaian acara yaitu, mengaji bersama kemudian dilanjutkan pawai yang dimulai dari tosari menuju sarinah dan balik lagi menuju bundaran HI sekaligus menebar dan membagi-bagikan hijab, kaos kaki, manset dsb. Selain itu terdapat juga cek kesehatan gratis, deklamasi puisi, dan edukasi hijab.
Semoga dengan adanya acara ini semoga dapat mengsinspirasi teman-teman muslimah untuk menutup aurat secara utuh dan semoga yang menyaksikan acara hari ini dapat tergerak hatinya untuk berhijrah sesuai dengan perintah Allah.
Lihat selengkapnya!
http://bit.ly/GEMAR-2018
#HijabIsMyCrown #GEMAR2018 #GerakanMenutupAurat2018
》Biro Media Center
_______
Facebook : Salam UI
Instagram : @salam_ui
Line : @salamui
Twitter : @salamui
Youtube : SalamTV
Salam UI 21 : Salamkan Kebaikan!